Tongseng Sapi

38 orang berencana membuat resep ini
Mba Susi..
Mba Susi.. @susilo83
Jakarta

Idul Adha kali ini saya dapat daging kurban hampir 5 kilo, daging saya packing kecil² tanpa dicuci, tidak setiap minggu masak daging sih jadi stocknya masih banyak.

Saya masaknya lama sekali dengan api kecil, tambahin cabe rawit sekebon..hhahhaa, biar puas pedasnya. Jika tidak ingin pedas skip aja cabenya.

Cengkeh, kayumanis dan kapulaga usahakan ada ya..ini bkin wangiiiii sekali. Kol dan tomat juga wajib.

cobain yuk

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

2 jam
5 orang
  1. 500 gr daging sapi
  2. 2 tomat
  3. kol
  4. santan (me: santan instan)
  5. cabai rawit merah
  6. Bumbu dihaluskan:
  7. 5 cabai merah keriting
  8. 4 butir kemiri sangrai
  9. 1 sdm ketumbar butiran
  10. 1 sdt merica butiran
  11. kunyit bakar
  12. Bumbu yang lain
  13. sereh
  14. garam, gula

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan semua bahan

  2. 2

    Rebus air sampai mendidih, masukan daging, buang kotorannya. Masak sebentar, potong² daging, masukan daging kembali ke panci

  3. 3

    Tumis bumbu halus hingga wangi, masukan cengkeh,kapulaga,kayu manis,sereh,daun jeruk,daun salam dan serai masak hingga bumbu matang.
    tambahkan sedikit air masak hingga mendidih.

    note : saya kasih banyak cabai rawit

  4. 4

    Tuang bumbu ke panci daging, masak sampai air menyusut dan daging empuk.
    Tuang santan,tambahkan garam dan gula,koreksi rasa.

  5. 5

    Menjelang diangkat, masukan kecap, kol dan daun bawang, masak selama 5 menit.
    Masukan tomat.

  6. 6

    Sajikan hangat dengan taburan bawang goreng

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Mba Susi..
Mba Susi.. @susilo83
pada
Jakarta
Memasak itu yang penting enak, murah dan gampang. nggak usah dibikin ribet lah.
Lebih banyak