Siva Alesha_Kitchen
Siva Alesha_Kitchen @Siva_Alesha
Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan

Sudah dari beberapa minggu yg lalu pengen banget bikin ini, resepnya diambil dari resepmasakan13.blogspot.com, setelah dicoba alhamdulillah berhasil dan rasanya enaaakk, tak kalah dengan yg dijual orang2...hehe..

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

45 menit
6 porsi
  1. 50 gr Tepung beras
  2. 150 gr (1/2 butir) Kelapa parut kasar
  3. 3/4 sdt Garam
  4. 125 ml Santan (terbuat dari 1/2 butir kelapa)
  5. Secukupnya Minyak untuk menggoreng
  6. Bahan Salut gula
  7. 75 gr Gula pasir
  8. 35 ml Air

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan semua bahan, rebus santan hingga agak hangat,sisihkan.

  2. 2

    Campurkan tepung ketan, tepung beras, kelapa parut dan garam dalam wadah, aduk2 sampai rata.

  3. 3

    Tambahkan santan hangat sedikit demi sedikit sambil diaduk2 atau diuleni sampai menjadi adonan yg bisa dibentuk.

  4. 4

    Kemudian ambil sedikit adonan sebesar telur ayam lalu bulatkan dan sedikit dipipihkan, lakukan terus sampai adonan habis.

  5. 5

    Kemudian panaskan minyak dalam wajan dan goreng adonan getas hingga matang (berwarna kuning kecoklatan). Angkat dan tiriskan.

  6. 6

    Membuat bahan gula salut: Rebus gula pasir dan air, aduk2 hingga gula berambut (kental dan berbuih). Kemudian kecilkan api dan masukkan kue getas, aduk2 cepat sampai semuanya terbalut gula, matikan api dan aduk2 lagi hingga kering.

  7. 7

    Kue getas ketan siap untuk dihidangkan.

Reaksi

Komentar (37)

Arie H Prasetyo
Arie H Prasetyo @Mom_Arie
Pengen coba buat eehh... Lagi ngidam nie 😄

Ditulis oleh

Siva Alesha_Kitchen
pada
Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan
Saya adalah seorang working mom yang bekerja jadi Tenaga Teknis Kefarmasian ( TTK ) di Puskesmas Tirta Jaya Kab. Tanah Laut Kal-Sel, yang saat ini sudah memiliki 2 orang putri yang cantik.. Terkadang sangat sibuk sekali dengan pekerjaan,tapi bagaimana pun juga tetap harus menjadi ibu rumah tangga yang strong mengurus semua nya di rumah...😁 Hee Saya suka memasak dan suka mencoba resep2 baru baik itu dibuku masakan maupun diinternet.. Mulai bergabung di Cookpad Bulan Desember 2014 saat sudah menikah dan saat itu putri saya yg pertama Alesha beumur 1 tahun, saya mulai mencari2 resep untuk membuat makanan untuk putri saya. Dulu cuman suka meRecook2 resep di Cookpad saja, gak begitu suka nulis resep dan nerbitin resep😅 Tapi seiring dengan berjalannya waktu...dan sekarang sudah punya 2 putri saya jadi sangat suka masak terutama baking2 kue, karena mereka suka dgn kue2 yg saya bikin, menjadi motivasi dan semangat saya dalam memasak😍😊❤ Let's cooking and share it!!! FB : Hayatus Siva IG : Siva_alesha
Lebih banyak