Angelita Rahesti Putumuhasa
Angelita Rahesti Putumuhasa @cook_8354806
Bekasi

Menu favorit aku setiap makan di hokben dan akhirnya nyoba bikin sendiri krna klo makan dsna mulu kantong lama2 jadi kering 😄

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 kg daging sapi khas
  2. 1 buah cabai prapika merah
  3. 10 siung bawang merah
  4. 5 siung bawang putih
  5. 2 siung bawang Bombay
  6. secukupnya Kecap asin
  7. secukupnya Kecap manis
  8. secukupnya Saus teriyaki
  9. sesuai selera Saus sambal
  10. sesuai selera Gula
  11. Secukupnya Garam
  12. sedikit Tepung maizena
  13. sesuai selera Kalau mau pedas bisa ditambahkan cabai rawit

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus daging sampai empuk lalu tiriskan dan rendam menggunakan saus teriyaki dan kecap asin

  2. 2

    Iris tipis bawang merah, bawang Bombay dan cabai prapika, geprek bawang putih lalu cingcang

  3. 3

    Tumis semua bumbu, masukan daging tambahkan saus teriyaki, saus sambal, kecap manis, kecap asin, gula dan garam

  4. 4

    Tambahkan tepung maizena yg sudah dilarutkan di air (saya pakai 3 sendok makan tepung maizena) ditambahkan nya kalau sudah mau matang ya

  5. 5

    Masak hingga matang

  6. 6

    Ini dia Beef teriyaki ala angelita, rasanya gk beda jauh sama punya nya hokben 😁✌

Resep lain dari penulis ini