Ummahhaaqa95 (Afni Nur Rochmah)
Ummahhaaqa95 (Afni Nur Rochmah) @ummahhaaqa_11957985
Palembang, Sumatera Selatan

Begitu muncul di permukaan, langsung nunggu di cookpad siapa yang terbit resep duluan. Hihi. Model rerotian yang baru langsung di cookmark. Soalnya anak kedua makan nya agak syusssaaah. Klo makan roti buatan sendiri, selain jaminan bahan yang aman, pengganti karbo nasi juga bisa. Kalo sayur sama buah doyan nya dimakan ga sama nasi 😑, mau ga mau ummi nya juga harus giat yaa 😁😁.

(Source: mba Frielingga)

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan roti:
  2. 200 gr tepung terigu protein tinggi (cakra)
  3. 3 sdm gula pasir (Gula PSM)
  4. 1 buah kuning telur
  5. 90 ml susu cair (Ultra)
  6. 3 gr ragi instan (mauri-pan)
  7. 30 gr butter/margarine (saya pakai palmia royal)
  8. 1,5 sdt garam (skip jika pakai margarine/salted butter)
  9. Bahan saus madu:
  10. 100 gr gula pasir
  11. 1 sdm madu
  12. 1 sdm perasan lemon
  13. 80 ml air
  14. Bahan Isian:
  15. Secukupnya keju parut/cream cheese/keju cair (saya keju parut)
  16. Bahan olesan:
  17. Secukupnya susu evaporasi
  18. Bahan taburan:
  19. Secukupnya wijen putih
  20. Secukupnya wijen hitam (saya cokelat bubuk)

Cara Membuat

  1. 1

    Campur semua bahan roti kecuali butter dan garam. Uleni hingga setengah kalis. Lalu masukkan butter dan garam/margarine.

  2. 2

    Lalu uleni hingga kalis halus atau kalis elastis. Saya hanya sampai kalis halus, bila ditarik tidak putus tapi tidak sepanjang kalis elastis.

  3. 3

    Setelah kalis, bagi adonan masing2 15gr. Lalu nanti akan ada lebih 1 adonan yang beratnya 20gr (ini saya taruh di bagian tengah roti)

  4. 4

    Setelah dibagi, isi masing2 dengan bahan isian lalu di bulat2kan. Saya pakai teknik membulatkan bakpao. Bisa juga dengan meletakkan jari kelingking di atas meja kerja, lalu terlungkupkan setengah bagian telapak tangan ke adonan, dan putar2 hingga adonan bulat. Lanjut tata di loyang (kalo saya loyang di oles tipis margarine, lalu alasi dengan kertas roti). Lalu diamkan selama 60 menit.

  5. 5

    Setelah 60 menit, beri olesan dan taburan. Diamkan lagi 30 menit. Panaskan oven. Lalu panggang selama 25 menit.

  6. 6

    Sambil memanggang roti, buat bahan topping. Campur semua bahan, lalu masak hingga kental. Sisihkan.

  7. 7

    Setelah roti masak. Panas2 tuang secara merata bahan topping. Biarkan dingin dan meresap seluruhnya ke pori2 roti.

  8. 8

    Agar tetap lembab, simpan roti di wadah tertutup. Itu teksturnya, lembuuut polll.. besoknya juga masih lembut. 😋😋

  9. 9

    Zoom yaaaa... 😁😁 anak2 ga usah ditanya. Roti imut2 gini sekali hap aja.. 😁😁😁

  10. 10

    Selamat mencoba, salam kekar ✌✌💪💪😍😍😋😋😊😊😊🤗🤗

Reaksi

Komentar (5)

Cooking Together
Cooking Together @cookingtogether
Assalamualaikum bun, kalau pake terigu yang full pro sedang bisa gak bun? Bakal mengembang sempurnakah?

Ditulis oleh

Ummahhaaqa95 (Afni Nur Rochmah)
pada
Palembang, Sumatera Selatan
Hanya seorang pemula yang suka cooking and baking. Salam kenal ya, semoga resep yg di share bermanfaat 🤗. IG: @Afni.nr9525 @ummahhaaqa.foodslabstudio
Lebih banyak