#26 Brokoli kriuukk #BikinRamadanBerkesan

14 orang berencana membuat resep ini
puti Dewani
puti Dewani @tie_puti
Bogor

#BikinRamadanBerkesan 26
Setor resep yg ke 26 demi meriahkan bulan ramadan bersama cookpad, tiap hari jadi mikir hrus masak menu baru... sahur td bikin brokoli kriuukk... sayur nya pake sop daging... enyakk.. 😁😁

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 2 bonggol brokoli uk. Kecil
  2. 2 butir telur ayam
  3. 1 sdt ketumbar bubuk
  4. Secukupnya penyedap jamur
  5. Secukupnya garam
  6. Secukupnya tepung terigu
  7. Secukupnya tepung roti

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan bahan2 masakan, potong2 brokoli per kuntum, lalu rendam di air garam selama 10 menit (untuk membuang kotoran dan sisa2 ulat) kemudian cuci bersih di air mengalir

  2. 2

    Kocok telur bersama bubuk ketumbar, bawang putih, penyedap jamur dan garam. Tes rasa. Lalu masukan satu per satu brokoli ke kocokan telur.

  3. 3

    Siapkan campuran tepung. Masukan brokoli yg sudah terlapis telur ke dalam tepung. Aduk2 dan tekan2 agar tepung menempel.

  4. 4

    Panaskan minyak, kemudian goreng brokoli dengan api sedang. Aduk2 sebentar apabila sudah berwarna kuning keemasan, angkat dan tiriskan.

  5. 5

    Selamat mencoba 😊😊

Reaksi

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

puti Dewani
puti Dewani @tie_puti
pada
Bogor
seorang pekerja kantoran yang ingin berusaha masak.. masakan sympel disukai suami 😁😁 dan ternyata memasak itu membuat hati bahagia lohh..
Lebih banyak