Kolak Kacang Ijo jahe

23 orang berencana membuat resep ini
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

5 - 6 orang
  1. 1 cup mc (gelas magic com) kacang hijau
  2. 3/4 tangkep gula merah (dari gula merah ukuran sedang yg setengah lingkaran) / jika selera dg gula putih bisa gunakan gula putih
  3. secukupnya Garam
  4. 2 ruas Jahe (jika suka)
  5. 220 ml Santan
  6. 500 ml air untuk masak kacang hijau
  7. 1/2 lembar daun pandan (jika ad bisa ditambahkan)

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci kacang hijau. Masak dalam panci dan tambahkan air. Cek air dan tingkat kematangan kacang hijau. Jika sudah mendidih matikan (tunggu sampe dingin, jika sudah dingin tambahkan air secukupnya masak kembali)

  2. 2

    Masukkan jahe, gula merah, dan garam secukupnya. (Jika ada daun pandan boleh dimasukkan)

  3. 3

    Masukkan santan, aduk sampai mendidih dan jangan samapai ditinggal terlalu lama. Sebaiknya d aduk perlahan santan sampai mendidik baru dimatikan.

  4. 4

    Note 1: Kacang hijau setelah mendidih awal kenapa dimatikan, karena agar tekstur kacang hijau tetap utuh meskipun sudah matang. Note 2: Santan saat dimasukkan terakhir, diaduk secara perlahan sampai medidih bertujuan santan agar merata dan tidak pecah, karena jika santan pecah akan berpengaruh pada cita rasa dari makanan tersebut. Happy cooking ang you have to try. 👩🏻‍🍳❤️

Reaksi

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

iisnoona | dapur_noona
pada
Jawa timur
Memasak adalah sebuah seni. Memasak dengan ikhlas akan membawa rasa istimewa ditiap rasanya. Masakan adalah sebuah karya yang sangat berharga. Menghargainya merupakan bentuk syukur atas nikmatNya. (No MSG) Happy cooking ladies ❤️👩🏻‍🍳
Lebih banyak