Mie goreng jawa

21 orang berencana membuat resep ini
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 2 bks mie burung dara warna hijau
  2. 1/2 sdt merica butiran
  3. Secukupnya cabe rawit (optional jika ingin pedas)
  4. 3 batang daun bawang / bawang pre
  5. 1 ikat sawi hijau (rajang besar)
  6. 2 lbr kubis (rajang besar)
  7. 1 sdm saus inggris
  8. 2 sdm saus raja rasa
  9. Secukupnya kecap manis
  10. Secukupnya gula garam kaldu bubuk
  11. 1 btr telur
  12. Secukupnya suwiran ayam, potongan ati pela
  13. Secukupnya air

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus mie burung dara warna hijau sebentar saja (hingga terurai saja atau setengah matang). Tiriskan

  2. 2

    Haluskan duo bawang, merica dan cabe rawit.

  3. 3

    Tumis bumbu yg sudah dihaluskan dg minyak yg agak bnyak. Masukkan telor, orak arik. Tambahkan juga suwiran ayam, potongan ati rempela.

  4. 4

    Masukkan jg irisan sawi dan kubis.

  5. 5

    Tumis smw. Dan tambahkan air secukupnya (jgn tllu banyak2 ya😊)

  6. 6

    Ketika sudah mendidih. Tambahkan gula garam kaldu bubuk. Koreksi rasa.

  7. 7

    Masukkan mie yg sudah ditiriskan td, sambil sotil posisi menusuk2 mie agar nantinya mie putus, tdk terlalu panjang. (Masak dg api besar, guys dr awal!)

  8. 8

    Sambil diaduk rata. Tambahkan saus inggris dan saus raja rasa.

  9. 9

    Ketika sudah trcampur rata dan air sudah mulai susut, mie pun jg matang dr sebelumnya setengah matang (tujuan mie direbus sebentar. Supaya saat memasak.. Mie tdk terlalu lembek pas diakhir masak) beri kecap manis secukupnya. Aduk sampai tercampur rata (jgn trlalu lama ya.. Nanti cepet gosong krna proses karamelisasi siii kecap). Terakhir beri rajangan daun bawang sekaligus matikan kompor.

  10. 10

    Sajikan dg taburan bawang goreng

  11. 11

    Jika ingin mie agak berair / nyemek. bs diberi air agak banyak. Jgn tunggu air mulai menyusut berlebihan. Biar ttep ada airnya dan tekstur mie g terlalu lembek jg

Reaksi

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Andini Yuniar
Andini Yuniar @andien17cooking
pada