Sambel bawang Bali (Sambal Matah)

paon_made
paon_made @anesta88
Jateng

Biasanya ini sebagai teman makan Ikan bakar dan Ayam bakar di rumah. Duh jadi laper bayanginya

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 15 siung bawang merah iris tipis - tipis
  2. 8 bh cabe kecil iris tipis - tipis(buang biji)
  3. 1/4 block terasi Abc bakar (atau bisa di sangrai)
  4. 4 sdm minyak goreng panas
  5. 1/2 btr jeruk limau (peras ambil airnya saja)
  6. 1 btg serai iris tipis- tipis
  7. secukupnya garam
  8. secukupnya kaldu bubuk

Cara Membuat

  1. 1

    Setelah bawang merah diris tipis - tipis, cuci bersih dan peras. Lakukan hingga 2 x. Kenapa? karena bawang itu mengandung getah yang menyebabkan bawang berubah warna menjadi hitam jika terlalu lama di udara terbuka. Jadi untuk menghindari itu saya cuci setelah diiris agar getah/minyak yang terkandung dalam bawang berkurang dan tetap cantik walau lama di udara terbuka

  2. 2

    Campur bawang merah, cabe, garam, terasi serta perasan air jeruk limau dan minyak goreng panas. Campur menjadi satu sambil "dibejek"/diremas2 hingga bawang tampak lemas.

  3. 3

    Cicipi rasa jika kurang garam.

  4. 4

    Note: Sambel ini juga enak jika ditambah terong bulat yang kecil yang mentah

Reaksi

Komentar

Ditulis oleh

paon_made
paon_made @anesta88
pada
Jateng