Saturday.april_14
Saturday.april_14 @saturdayapril_14
Pangkalpinang & Melbourne

Kebetulan ayah asli NTB dan suka banget Ama ni ayam, jadi ini lauk favorit ayah dirumah. Dulu bela2in belajar masak makanan asli sana karena ga pernah nyoba ayam Taliwang asli di NTB jadi belajar2 dan Nemu resep ini. Kata ayah sih rasanya hampir mirip. Harusnya ini resep cocok buat dijadiin tema hari ayam buat challenge cookpad tapi karena bukan hari ayah GPP lah. Source: @xanderkitchen

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 ekor ayam kampung (potong 4 bagian)
  2. 2 sdm kecap manis
  3. 1 sdm gula merah
  4. Bumbu halus:
  5. 1 ons cabe rawit
  6. 7 butir cabe merah
  7. 14 butir bawang merah
  8. 7 siung bawang putih
  9. 2 ruas kencur
  10. 1 buah tomat
  11. 1 sdt terasi
  12. 1 L air
  13. Secukupnya gula,garam (bila suka bisa ditambahkan penyedap rasa)

Cara Membuat

  1. 1

    Panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga bumbu matang dan harum

  2. 2

    Masukan ayam dan aduk rata hingga berubah warna.

  3. 3

    Lalu tambahkan air, gula, garam dan ungkep ayam sampai air menyusut.

  4. 4

    Setelah ayam empuk dan air menyusut tambahan gula merah dan kecap aduk rata, tes rasa.

  5. 5

    Lalu angkat ayam dan siap dibakar, kuah ungkep jangan di buang (me: sebagai sambel cocolan u/ ayam barakarnya) bisa di makan langsung dimakan kalau tidak mau di bakar

  6. 6

    Note: kanan foto sebelum di bakar, kiri setelah dibakar. (Buat yg ga suka pedas mungkin cabenya bisa dikurangi karena resep aslinya cuma pake 20buah cabe rawit. Maklum dirumah suka yg pedes2 banget hehehe)

Komentar (6)

Ditulis oleh

Saturday.april_14
Saturday.april_14 @saturdayapril_14
pada
Pangkalpinang & Melbourne
just a cook lover 😊 n a booksholic | IG : Saturday.april_14| Tiktok: Saturdayapril_14| YouTube shots : saturday.april_14
Lebih banyak