Mama Zazizu
Mama Zazizu @vhee82
Tangsel

Dibawain labu banyak sama ART, uda dibikin kolak masih ada sisa jadi dibikin bolu aja. Pake loyang muffin aja biar cepet habisnya 😅

Resep pakai punya mba Puji Winarni @eyangbima tapi saya modif sedikit.

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

18-20 biji
  1. 3 butir telur
  2. 250 gr labu kuning kukus
  3. 175 gr tepung terigu protein sedang
  4. 140 gr gula pasir
  5. 1 bungkus susu bubuk dancow
  6. 6 sdm minyak goreng
  7. 1/2 sdt SP
  8. 1/4 sdt vanilli bubuk
  9. 1/4 sdt baking powder
  10. 1/4 sdt garam

Cara Membuat

  1. 1

    Mixer telur, gula pasir dan SP sampai putih mengembang.

  2. 2

    Turunkan kecepatan mixer, masukkan campuran tepung terigu, susu bubuk, baking powder, vanilli dan garam.

  3. 3

    Masukkan labu kuning kukus yang sudah dihaluskan. Mixer kembali sampai rata.

  4. 4

    Terakhir masukkan minyak goreng aduk balik pakai spatula hingga tercampur rata.

  5. 5

    Tuang adonan ke dalam loyang. Saya pakai loyang muffin. Taburi dengan topping sesuai selera.

  6. 6

    Oven hingga matang sesuai oven masing2 ya. Saya oven selama 20 menit di suhu 150 derajat.

  7. 7

    Angkat dan sajikan.

Reaksi

Komentar

Ditulis oleh

Mama Zazizu
pada
Tangsel
Sesungguhnya orang yang terbaik di antara kalian adalah orang yang memberi makan. Awali dengan bismillah mudah2an berkah.
Lebih banyak