Sabilla Amrizah
Sabilla Amrizah @Sabilla_Amrizah
Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia

Mudah dibuat,rasanya segar,gurih,cocok dimakan dengan ikan goreng atau hidangan lainnya.
Porsi saya buat untuk 1 orang,bisa menyesuaikan ya bun jika ingin ditambah porsinya.Bisa pakai 2 jenis tomat,tomat hijau dan merah.
#PejuangGoldenBatikApron
#COOKPADCOMMUNITY_YOGYAKARTA
#cookpadid #IdeMasak

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

10 menit
1 orang
  1. 1 buah tomat,potong dadu
  2. 4 siung bawang merah,iris tipis
  3. 2 buah cabai rawit atau sesuai selera,iris
  4. Secukupnya garam
  5. Secukupnya gula pasir
  6. Secukupnya minyak goreng
  7. Sepotong jeruk nipis bagian sisinya

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih lalu iris semua bahan,buang biji tomat supaya tidak berair

  2. 2

    Masukkan ke wadah,tambahkan 1 sdm gula dan ½ sdm garam atau sesuai selera,dan perasan jeruk nipis,tes rasa untuk menyesuaikan.
    Panaskan minyak goreng sekitar 3-4 sdm (sesuaikan) lalu siramkan ke sambal tadi,aduk rata

  3. 3

    Sajikan bersama lauk.
    Dijamin enak,segar,dan nagih
    Selamat mencoba!

Komentar

Ditulis oleh

Sabilla Amrizah
Sabilla Amrizah @Sabilla_Amrizah
pada
Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia
Hi there! Hit me up on Facebook : Sabilla Amrizah On Instagram : @itsshabilla
Lebih banyak