Sanggara Balanda Khas Bugis

11 orang berencana membuat resep ini
Jessy Monalisa
Jessy Monalisa @jessymonalisa
Palembang, Indonesia

Kali ini saya bikin salah satu dessert legit dan harum yang cukup populer di Bugis, Makassar. Berbahan dasar pisang, yang pada umum nya sering diolah menjadi kudapan tradisional di berbagai daerah..

Orang Bugis, Makassar juga punya camilan pisang yang enak. Namanya Sanggara Balanda, dessert yang satu ini terbuat dari pisang raja masak dengan saus karamel

Dalam bahasa Bugis, sanggara artinya pisang goreng dan balanda berarti Belanda. Pisang goreng Belanda ini umumnya dimakan saat buka puasa di bulan ramadhan dan sering ditemui juga pada saat acara-acara adat nya orang Bugis

#KreasiPisang
#BALONChallenge
#Wongkito_BebuatanPisang
#Cookpadcommunity_Palembang

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 5 buah Pisang Raja
  2. 3 genggam kacang tanah
  3. 2 sdm mentega
  4. 1 1/2 sdm gula pasir
  5. Minyak untuk menggoreng
  6. Saus karamel
  7. 1 butir kuning telur
  8. 3 sdm gula pasir
  9. Secukupnya air

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan semua bahan, disini aku pakai pisang raja yang sudah masak. Lalu kupas dan gosok pisang dengan kulitnya agar permukaan nya halus

  2. 2

    Kupas pisang lalu goreng di api kecil sambil dibolak balik

  3. 3

    Kalau sudah kecoklatan angkat pisang dan pindahkan ke talenan. Lalu belah bagian tengah nya menggunakan sendok

  4. 4

    Gongseng kacang tanah lalu bersihkan kulit kacang nya. Kemudian haluskan kasar menggunakan batu gilingan

  5. 5

    Jika sudah halus, tambahkan margarin dan gula. Lalu aduk rata

  6. 6

    Isi pisang yang sudah dibelah dengan isian kacang dan mentega tadi

  7. 7

    Untuk saus karamel, cairkan gula dengan api kecil dan tambahkan sedikit air

  8. 8

    Jika sudah cair lalu didinginkan, setelah dingin tambahkan kocokan kuning telur. Masak sebentar sampai agak mengental

  9. 9

    Setelah jadi, pindahkan pisang ke piring lalu siram dengan saus karamel

  10. 10

    Sanggara balanda siap disajikan.. kalau saya dan suami senang dimasukan sebentar kekulkas dan dimakan dalam keadaan dingin. Selamat mencoba

Reaksi

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Jessy Monalisa
Jessy Monalisa @jessymonalisa
pada
Palembang, Indonesia
mama muda yg hobby nya masak ʕ● ᴥ ●ʔ follow Instagram & Tiktok ku ya : @𝗷𝗲𝘀𝘀𝘆𝗺𝗼𝗻𝗮𝗹𝗶𝘀𝗮
Lebih banyak