Roti manis aneka rasa

3 orang berencana membuat resep ini
lee ana
lee ana @lee_anakitchen

Saya pada dasar nya seneng banget makan roti sejak kecil. Tapii ga bisa bikinnya. Sampe suatu saat ditantang sama temen, bikin bareng tapi dirumah sendiri-sendiri. Saya coba minta resepnya, dan mulai mencoba membuat nya. Pada awal nya membuat hasil masih jelek bentuknya, tapi lumayan seneng perasaannya. Akhirnya saya tertarik untuk mencoba dan mencoba lagi sampai menjadi lebih baik.

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

4 jam
8 orang
  1. 50 gr terigu protein sedang (full semua pakai protein tinggi, ga masalah)
  2. 45 gr gula pasir
  3. 5 gr ragi instan. Saya pake merk fermipan
  4. 2 buah kuning telur
  5. 170 gr Air/susu cair dikira kira. Boleh tambah sedikit klo kurang
  6. 40 gr Mentega
  7. 1/2 sdt Garam
  8. Untuk bahan olesan topping roti : pake kuning telur + susu cair 1 sdm. Aduk rata

Cara Membuat

  1. 1

    Masukan terigu, gula pasir, ragi, telur dan air, jadi satu dan mixer sampai bersatu adonannya (saya pake hand mixer saja),

  2. 2

    Tambahkan mentega dan garam. Mixer kembali sampai adonan menjadi halus. Lembut. Dan tidak lengket di wadah. Lalu bulatkan dan simpan dalam wadah tertutup. Selama 45 menit

  3. 3

    Setelah 45 menit. Potong @50gr (sesuai selera) bulatkan kembali satu persatu adonan.
    Setelah selesai dibulatkan semua. Diamkan 15 menit

  4. 4

    Setelah didiamkan 15 menit, isi adonan dengan isi sesuai selera dan bentuk sesuai selera.

  5. 5

    Setelah diisi semua. Diamkan kembali adonan 90 menit

  6. 6

    Sambil mempersiapkan mendekati waktu 90 menit. Panaskan oven 180°C.
    Dan oles roti yg sudah siap panggang dengan kuning telur

  7. 7

    Panggang suhu 180°C selama 15-20 menit lihat roti klo udah coklat matang. Boleh diangkat dan disajikan.

Reaksi

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

lee ana
lee ana @lee_anakitchen
pada
saya senang baking dan sedang belajar cooking. trial2 resep, siapa tau cocok bisa jadi cuan kan 😍
Lebih banyak

Resep lain dari penulis ini