Kolak Kacang Hijau Labu Kuning

3 orang berencana membuat resep ini
NanoRatno
NanoRatno @NanoRatno
JATIM

Suka cita setiap bulan ramadan datang, sibuk dengan aneka macam kegiatan. Alhamdulillah masih diberi kesehatan untuk berbagi takjil buka puasa di masjid.

#ramadanpilihmasak
#biasajadiluarbiasa

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
25 orang
  1. 250 gr kacang hijau
  2. 1/2 buah labu kuning
  3. 2 Bks sagu mutiara
  4. 3 scht santan kara
  5. 2 lembar daun pandan
  6. 2,5 ltr air
  7. 200 gr gula merah
  8. 500 gr gula pasir
  9. 2 sdt garam halus

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan dahulu bahan isian. Rebus kacang hijau+4 sdm gula pasir hingga empuk. Rebus sagu mutiara hingga mengembang. Dan kukus labu hingga matang. Yg nampak di foto hanya sedikit ya, karena lupa ambil foto di awal proses.

  2. 2

    Untuk kuah saya jadikan 2 panci. Tuang air di panci, masukkan gula merah, gula pasir, garam, santan dan daun pandan. Aduk rata. Masak hingga mendidih. Angkat. Bisa di tes rasa dulu.

  3. 3

    Siapkan gelas-gelas plastik. Masukkan isian secukupnya, tuang kuah kolaknya. Tunggu agak dingin baru di tutup. Siap diantar ke masjid.

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

NanoRatno
NanoRatno @NanoRatno
pada
JATIM
Seorang IBU Alam desa favorit sy..🌲🌳 Trimakasih utk follow2 nya💝
Lebih banyak