Lelly Afriyanti Afida
Lelly Afriyanti Afida @lellycious
Jakarta

Woku lagi .. Lagi² woku..😋
Pernah nyoba pake ayam, ikan patin, ikan nila..sekarang gantian lele yang dimasak woku karena biar makan lele ga gitu² mulu😁~~~

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1/2 kg ikan lele, goreng terlebih dulu
  2. ▶bumbu halus
  3. 15 buah cabe rawit
  4. 5 buah cabe merah
  5. 5 siung bawang merah
  6. 3 siung bawang putih
  7. 1 ruas kunyit
  8. 2 butir kemiri
  9. 1/2 sdt merica
  10. iris ▶bahan
  11. 1 ruas jahe
  12. 1 ruas lengkuas
  13. 1 batang serai
  14. 5 buah cabe hijau
  15. 2 lembar daun salam
  16. 2 lembar daun jeruk
  17. 2 buah tomat
  18. 2 batang daun bawang
  19. 1 mangkok daun kemangi
  20. 1 gelas belimbing air

Cara Membuat

  1. 1

    Tumis bumbu halus sebentar tambahkan cabe hijau, jahe, lengkuas, sere, daun salam, daun jeruk.. Tumis sampai harum

  2. 2

    Tambahkan air sedikit² dan tambah garam gula dan penyedap(opsional)

  3. 3

    Jika sudah mendidih atau airnya menyusut masukkan lele, aduk² sampai tercampur rata dengan bumbu

  4. 4

    Lalu masukkan tomat, daun bawang.

  5. 5

    Matikan api~ Lalu terakhir masukkan daun kemangi

  6. 6

    Ittadakimasu🍴

Reaksi

Komentar

Ditulis oleh

Lelly Afriyanti Afida
pada
Jakarta
Bismillah. namanya juga belajar masak 😊
Lebih banyak