Sup Wortel Oyong Sosis

Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 2 buah Wortel ukuran sedang - dikupas dan diiris sesuai selera
  2. 2 buah Oyong ukuran sedang - dikupas dan diiris sesuai selera
  3. 4 buah Sosis (sy ayam) ukuran besar - diiris sesuai selera
  4. 2 buah Tomat merah ukuran sedang - diiris sesuai selera
  5. 900 ml Air mineral untuk kuah
  6. 5 siung Bawang putih - diiris tipis atau dicincang
  7. 1 siung Bawang bombay ukuran sedang - diiris tipis/ dicincang
  8. 1 sdt Lada bubuk
  9. 3 batang Daun bawang diiris 1 cm
  10. 3 batang Seledri diiris 1 cm atau diikat
  11. 1/2 sdt Gula pasir (selera)
  12. 3 sdt Garam (selera)

Cara Membuat

  1. 1

    Bawang bombay, bawang putih, air mineral, lada bubuk, gula pasir, dan garam (sedikit dulu) direbus sampai air mendidih dan bumbu harum. Aroma langu bumbu hilang. Wortel ditambahkan, dimasak api sedang. Sebentar saja.

  2. 2

    Ditambahkan sosis. Ditutup sebentar. Ditambahkan tomat, daun bawang, dan seledri. Ditutup lagi sebentar. Terakhir ditambahkan oyong. Dicicip rasanya, bila kurang bisa ditambah garam. Dimasaknya sebentar saja supaya ga kematengan 😅 yg paling penting supaya kandungan vitamin dalam sayur tetap bagus.

  3. 3

    Disajikan 🌷 menu makan malam kami 😇 semoga bermanfaat.

Reaksi

Komentar

Ditulis oleh

Arista Hilman
Arista Hilman @cook_7691923
pada
Tanjungpandan - Belitung 🇲🇨
Bunda Kenzie dan Nabila. Pebelajar yg suka masakan simple, no ribet dan racikan bumbu alami. InsyaAllah turut suami dimanapun bertugas. Memasak itu bentuk ungkapan tanggung jwb, cinta dan ketulusan. 🙏 Terima kasih tim cookpad, big thanks u/ seluruh sahabat cookpad yg telah berbagi ilmu bermanfaat, mengapresiasi serta merecook 😊🌷 Barakallah ❤ IG @arista_hilman (arista ayu wardhani)
Lebih banyak