Amanda Garden To Table
Amanda Garden To Table @amanda_gardentotable
Samarinda

Kebetulan dirumah melihara burung yang makanan utamanya pisang kepok... Si burung2 itu rada rewel dan ngelunjakk.. Gak suka sama pisang yang kematengan.. Doyan nya sama pisang yang mengkal.. Hehe.. Yah... Daripada pisangnya mubajir, dan berakhir tragis lebih baik saya manfaatkan utk membuat camilan santai sore hari ini, yaitu utk membuat lempeng pisang khas banjar daerah asal suami saya..hehehe... Pas banget...

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

20 menit
4 porsi
  1. 250 gr pisang kepok matang (sekitar 8bh pisang), potong potong
  2. 250 gr tepung terigu
  3. 4 sdm margarin
  4. 1 sdt garam
  5. 1/2 sdt vanili
  6. 300 ml air
  7. gula pasir secukupnya (tingkat rasa manis sesuai selera)
  8. * Bisa juga menambahkan parutan kelapa muda/santan ke dalam adonan (optional sesuai selera)
  9. gula halus utk taburan (optional)

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan semua bahan - bahannya...

  2. 2

    Pertama - tama, haluskan pisang kepok dg baloon wisk atau garpu. Tidak perlu terlalu halus.

  3. 3

    Lalu campurkan tepung terigu, pisang, dan margarin. Aduk merata.

  4. 4

    Lalu tambahkan, gula, garam, vanili, dan air. Aduk hingga tercampur rata.

  5. 5

    Konsistensi kekentalan adonan, jangan encer.. Tapi harus sangat kental, sehingga saat di masak, adonan tidak melebar dan susah dibalik.

  6. 6

    Panaskan wajan anti lengket datar. Olesi dengan margarin, lalu ruangkan adonan ke wajan. Masak dengan api yang relatif kecil, agar adonan matang merata. Lalukan hal yang sama hingga adonan habis.

  7. 7

    Jika lempeng sdh berwarna seperti ini, bisa langsung diangkat (ttpi didaerah asalnya, orang lbh suka memasaknya agak gosong, tp saya lebih suka tingkat kematangan yg seperti ini). Jangan lupa utk mengolesi margarin pada setiap bagian lempeng agar gurih.

  8. 8

    Sajikan lempeng dengan taburan gula halus.. Biasanya bisa di variasi dg menaburkan keju atau meises, namun saya lbh suka yang classic seperti ini, krn tdak eneg dan tdk menghilangkan rasa asli dari lempeng pisang ini. :-)

Reaksi

Komentar

Ditulis oleh

Amanda Garden To Table
Amanda Garden To Table @amanda_gardentotable
pada
Samarinda
Fb id : amanda ummu zafira ig : @amanda_gardentotable @hendra_hydroponic Hobi mengolah hasil kebun sendiri dan menyulap menu/bahan sederhana menjadi istimewa.. Senang memasak menu masakan sehari2 dan kurang handal didunia perbakingan,, oleh krn itu saya lbh bersahabat dg wajan dan spatula ketimbang dg oven dan mixer
Lebih banyak