haritsa ifahmy
haritsa ifahmy @cook_9878615
Batu - Bontang

Dulu almarhum nenek suka banget masak ini, aku suka makan dan doyan banget meski sama bumbunya aja. Kebetulan paksu juga suka. Buat yg cari resep buat ngolah daging sapi monggo bisa dicoba ya 🤗
#masakaniduladha #kitaberbagi

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 250 gr daging sapi tanpa lemak (yg biasa buat empal)
  2. 1 butir telur
  3. 5 siung bawang merah
  4. 3 siung bawang putih
  5. 2 keping kemiri
  6. 2 sdm gula merah
  7. sesuai selera Kecap manis
  8. secukupnya Merica
  9. secukupnya Garam

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih daging, potong tipis dan lebar

  2. 2

    Haluskan bawang merah putih dan kemiri. Tumis sebentar di wajan, tambahkan garam, merica dan gula pasir, setelah harum beri air sedikit dan matikan api.

  3. 3

    Tata daging lebar2 pada bumbu di panci/wajan, tutup lalu nyalakan api sedang. Tunggu kurleb 5 menit hingga bumbu agak meresap, tambah air sampai seluruh daging tenggelam.

  4. 4

    Biarkan sampai daging empuk, jika air menguap tetapi daging belum empuk bisa di tambah air lagi.

  5. 5

    Tunggu sampai air tinggal sedikit, tambahkan gula merah, kecap sesuai selera. Tes rasa.

  6. 6

    Lalu tambahkan telur yg sudah dikocok, sambil aduk2 sampai kuah mengental. Biarkan mendidih sebentar, sajikan.

  7. 7

    Happy cooking and Happy Eid Adha!

Reaksi

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar (2)

Gahidu
Gahidu @cook_25606211
Apakah rasanya akan aneh jika tanpa gula merah ?

Ditulis oleh

haritsa ifahmy
haritsa ifahmy @cook_9878615
pada
Batu - Bontang
mommy to be
Lebih banyak