Asem asem kulit tahu

15 orang berencana membuat resep ini
Shanty Anggraini
Shanty Anggraini @ShantyAnggraini27
Gresik, jawa timur

Recook dr resep dapur vy, dg beberapa modifikasi bahan. Klo resep beliau memakai daun jeruk, kemangi & jeruk nipis. Saya skip beberapa, menyesuaikan bahan di kulkas. Seger jg trnyata, Alhamdulillah suami suka.

Lebih banyak
Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

15 menit
3 porsi
  1. 4 kotak tahu (iris tipis, goreng berkulit)
  2. 6 sdm Tepung bumbu / terigu & tapioka 3:1 + garam + kaldu bubuk
  3. Secukupnya minyak goreng
  4. 1 btg serai
  5. 350 ml air
  6. 1 buah tomat hijau
  7. 1 buah tomat merah
  8. 1 buah cabe hijau
  9. Secukupnya garam & kaldu bubuk
  10. 🍲 bumbu halus :
  11. 1 siung bawang putih

Cara Membuat

  1. 1

    Goreng tahu hingga berkulit & kecoklatan. Angkat, tiriskan.

  2. 2

    Buang isi, sisihkan kulitnya.

  3. 3

    Buat adonan tepung, basah & kering. Celupkan kulit tahu di adonan basah, kmudian kering.

  4. 4

    Goreng dg minyak panas hingga kecoklatan.

  5. 5

    Nah, kulit tahu yg sdh matang ini enak jg dinikmati dg bumbu tabur bubuk berbagai macam rasa.

  6. 6

    Tumis bumbu halus & serai dg sedikit minyak hingga harum.

  7. 7

    Tuang air, tambahkan tomat, cabe hijau, belimbing wuluh masak hingga mendidih.

  8. 8

    Tambahkan garam & kaldu bubuk. Icip rasa, bila sdh pas. Masukkan kulit tahu. Aduk sebentar kemudian angkat & sajikan.

  9. 9

    Asem2 kulit tahu siap disajikan 😊 bisa diganti kulit ayam jg lho mom's.

Reaksi

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Shanty Anggraini
Shanty Anggraini @ShantyAnggraini27
pada
Gresik, jawa timur
Learning by doing
Lebih banyak